MARINGA MASIH ABSEN, FITRUL KEMBALI HUNI PENJAGA GAWANG, RAHMAT UJUNG TOMBAK, INI SEBELAS PERTAMA VS  BORNEO FC!

27 August 2024, 18:01 +08

Bali United FC akan melakoni laga pekan ketiga BRI Liga 1 2024/2025 dengan menghadapi tuan rumah Borneo FC Samarinda hari Selasa (27/8) malam ini di Stadion Batakan.

Kedua tim telah memilih sebelas pemain terbaik mereka yang akan bertarung di stadion megah yang berada di kota Balikpapan.

Pelatih kepala Bali United FC, Stefano Cugurra tampak menurunkan skuad terbaiknya pada laga malam ini.

Ada sedikit perubahan dilakukan demi menjaga keseimbangan komposisi pemain yang diturunkan kali ini.

Untuk penjaga gawang, Fitrul Dwi Rustapa masih menjadi pilihan mengingat kondisi Adilson Maringa masih dalam tahap penyembuhan dari cedera.

Kemudian untuk lini belakang, duet Elias Dolah dan Brandon Wilson menjadi pilihan dengan ditopang oleh Made Andhika Wijaya dan Yabes Roni di sektor bek sayap.

Maju ke lini tengah, Mitsuru Maruoka kembali mengisi sektor tengah dibantu Made Tito dan Ricky Fajrin yang kali ini berada di tengah.

Ketiga pemain ini diharapkan mampu menjadi penyambung serangan dan juga pertahanan Serdadu Tridatu.

Sementara untuk lini depan, Rahmat kini dipercaya turun sejak babak pertama membantu Privat Mbarga dan Everton Nascimento di sektor pencetak gol.

Ketiga pemain ini diharapkan mampu menjadi ancaman lini pertahanan Pesut Etam di Stadion Batakan.

Bali United sendiri dalam dua musim terakhir cukup kesulitan dalam memberikan perlawanan terhadap Borneo FC.

Melihat dua musim terakhir, Serdadu Tridatu belum meraih kemenangan atas Pesut Etam.

Untuk itu, pelatih asal Brasil ini menaruh harapan untuk bisa mengubah sejarah tersebut menjadi tuai positif bagi Serdadu Tridatu.

“Memang kami akui hal tersebut, namun masih ada kesempatan buat berubah situasi tersebut. Mudah-mudahan kami bisa meraih hasil positif di pertandingan kali ini,” ungkap Coach Teco.

Starting XI: Fitrul, Rahmat, Everton, Privat, Tito, Maruoka, Ricky, Brandon, Dolah, Andhika, Yabes.

Cadangan: Koming, Novri, Bagas, Agung, Luthfi, Kenzo, Saimima, Arjuna, Irja, Taufik, Mahendra, dan Komang Tri.

Dije Gen Bani Serdadu Tridatu!***

 


Related Article