COMEBACK DRAMATIS! BALI UNITED MENANG 3-2 ATAS PSM, PELATIH JELASKAN 3 PEMAIN KUNCI UBAH PERMAINAN!
Laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2023/2024 antara Bali United menjamu PSM Makassar hari Jumat (11/8) sore di Stadion Kapten I Wayan Dipta berlangsung seru.
Pasalnya, PSM Makassar sudah bermain dengan 10 orang sejak menit 30 ketika wasit Aidil Azmi mengusir keluar Safrudin Tahar karena melanggar keras Novri Setiawan.
Meski bermain 10 pemain, PSM lebih dulu memimpin skor 1-2 melalui gol penentu Yance Sayuri menit 41 melengkapi gol Rizky Dwi menit 5 dan gol penyama menit 12 dari Privat Mbarga untuk Bali United.
Bali United pun sukses melakukan comeback dramatis setelah sejumlah pergantian di babak kedua dilakukan oleh Coach Teco.
Masuknya Spasojevic, Rahmat dan Fadil menjadi penentu kemenangan Bali United atas PSM Makassar dengan skor 3-2 di akhir laga.
Ilija Spasojevic sukses mencetak brace pertama di musim ini melalui dua sundulannya yang merobek jala gawang Reza Arya pada menit 74 dan 85.
Salah satu umpan matang itu pun diberikan oleh Rahmat yang sama-sama berangkat dari bangku cadangan.
Pelatih asal Brasil ini pun menjelaskan situasi yang terjadi di arena pertarungan tersebut.
Hasil tersebut membuat Bali United menghuni puncak klasemen dan bisa mengalihkan fokus mereka sejenak untuk persiapan ke Kualifikasi Liga Champions Asia musim ini.
“Saya pikir perubahan pergantian pemain di babak kedua seperti Rahmat, Fadil dan Spaso membawa perubahan untuk tim bisa memenangkan pertandingan. Hasil bagus bisa perbaiki posisi di klasemen Liga 1 dan fokus kami selanjutnya adalah persiapan Liga Champions Asia di Hong Kong. Mohon doa dari suporter agar kami bisa meraih hasil positif dari Hong Kong,” jelas Coach Teco.
Bali United akan menghadapi wakil Hong Kong, Lee Man FC hari Rabu (16/8) mendatang di Hong Kong Stadium.***